Inter diminta menunggu atau tebus klausul Yann Sommer.

Bayern Munich's Swiss goalkeeper Yann Sommer waves during he walks in to the stadium during the team presentation of the German first division Bundesliga club Bayern Munich in the stadium in Munich, southern Germany, on July 23, 2023. (Photo by Christof STACHE / AFP) (Photo by CHRISTOF STACHE/AFP via Getty Images)

FansNerazzurri.com – Jika kesepakatan tidak tercapai saat Inter kembali dari pramusim di Jepang, klub akan mempertimbangkan untuk membayar klausul pelepasan sebesar 6 juta untuk Yann Sommer. Inter tidak ingin tanpa penjaga gawang lebih lama lagi hal ini diklaim oleh pakar transfer Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio.

Inter diketahui berhasil merayu Bayern Munchen untuk menyetujui proposal pada angka 4 juta euro ditambah bonus, hal ini seharusnya tidak bisa terjadi mengingat adanya klausul pelepasan dalam kontrak si pemain, tapi karena hubungan baik kedua klub yang dijembatani oleh Karl-Heinz Rummenigge membuat semua menjadi mungkin.

Sommer sendiri telah menyepakati kepindahan ke Inter, dia akan terikat kontrak hingga Juni 2025, tapi baik kiper asal Swiss tersebut dan Nerazzurri diminta menunggu hingga jawara Bundesliga menemukan pengganti, tapi jika terus berlarut Nerazzurri berencana menebus klausul si pemain.

Sumber: Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio

https://www.youtube.com/watch?v=FIvsJluTPM0

About ROMA 15211 Articles
Simple dimple