April 23, 2024

Berita Inter Terkini

Selamat datang di fansnerazzurri

IFFHS – Diego Simeone pelatih terbaik, Antonio Conte diluar 10 besar.

1 min read

IFFHS – Diego Simeone pelatih terbaik, Antonio Conte diluar 10 besar.

FansNerazzurri.com – ‘Cepat atau lambat saya akan melatih Inter suatu hari nanti’. Itulah apa yang kerap disampaikan oleh Diego Simeone setiap tahun, namun hingga saat ini kesempatan itu tidak pernah tiba.

IFFHS telah menerbitkan peringkat pelatih terbaik dalam satu dekade terakhir. Federasi internasional sejarah dan statistik sepak bola, sebuah badan yang diakui oleh FIFA, menganugerahi Diego Pablo Simeone sebagai pelatih terbaik sejak rentan waktu 2011 hingga 2020. Tepat pada tahun 2011, mantan pemain Inter ini menjadi pelatih Atletico Madrid, memenangkan 2 Liga Eropa, Piala Raja Spanyol, Piala Super Spanyol dan Liga Spanyol.

Antonio Conte, pelatih Inter saat ini tidak masuk bahkan dalam 10 pelatih teratas dekade ini, menurut IFFHS. Pelatih Inter justru berada di urutan kesebelas, tertinggal 3 poin dari Marcelo Gallardo, pelatih River Plate.

Berikut peringkatnya:

  1. Diego Pablo Simeone 152 poin
  2. Josep Guardiola 144 poin
  3. Jürgen Klopp 105 poin
  4. Josè Mourinho 91 poin
  5. Massimiliano Allegri 77 poin
  6. Unai Emery 70 poin
  7. Zinedine Zidane 59 poin
  8. Carlo Ancelotti 57 poin
  9. Mauricio Pochettino 56 poin
  10. Marcelo Gallardo 56 poin
  11. Antonio Conte 53 poin
  12. Claudio Ranieri 36 poin
  13. Alex Ferguson 35 poin
  14. Luis Enrique 35 poin
  15. Josef Heynckes 34 poin
  16. Ernesto Valverde 26 poin
  17. Arsene Wenger 25 poin
  18. Leonardo Jardim 25 poin
  19. Jesse Marsh 22 poin
  20. Laurent Blanc 21 poin