Detail kesepakatan Inter dan Sassuolo terkait Davide Frattesi.

Davide Frattesi of US Sassuolo celebrates after scoring a goal during Serie A 2022/23 football match between AC Milan and US Sassuolo at San Siro Stadium, Milan, Italy on January 29, 2023 (Photo by Fabrizio Carabelli/LiveMedia/NurPhoto via Getty Images)

FansNerazzurri.com – Sementara Inter dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan Sassuolo atas transfer Davide Frattesi, klub harus terlebih dahulu menjual satu atau lebih pemain untuk menyeimbangkan pengeluaran.

Nerazzurri telah mengidentifikasi pemain berusia 23 tahun itu sebagai profil ideal untuk memperkuat lini tengah. Menurut Gazzetta dello Sport kedua klub telah mencapai kesepakatan terkait angka-angka yang akan di transfer.

Neroverdi akan mendapatkan 35 juta euro secara total, tapi opsi awalnya adalah peminjaman dengan opsi tebus dengan kewajiban tebus dalam kondisi tertentu. Sassuolo juga akan menebus Samuele Mulattieri dan Niccolo Carrado yang mungkin akan dihargai keduanya secara total di angka 7-8 juta euro.

Penjualan yang diminta Steven Zhang tidak harus seorang gelandang, mengingat Inzaghi ingin mempertahankan kru lini tengahnya saat ini, oleh karena itu bisa jadi cukup dengan pemain pinjaman yang dipulangkan untuk dijual. Namun hal yang dikhawatirkan adalah kejadian seperti Gleison Bremer terulang, dimana Inter gagal menguangkan Milan Skriniar, hingga pemain Brasil tersebut membelot ke Juventus.

Sumber: Gianluca Di Marzio

DUKUNG TERUS FANSNERAZZURRI

> https://saweria.co/fnmedia <<

About ROMA 15165 Articles
Simple dimple